Semarak Tahun Baru Islam SD Islam Istiqomah

Humas SDII
1 November 2014 ( 8 Muharam 1436 H ), seluruh civitas akademik SD Islam Istiqomah memperingati tahun baru Islam. Peringatan tahun baru Islam 1436H kali ini diisi dengan rangkaian kegiatan berupa lomba dan pengumpulan buku bekas. Menurut Bapak Masykur, Kepala SD Islam Istiqomah, peringatan tahun baru Islam ini diselenggarakan untuk mengingatkan kepada murid salah satu hari besar Islam. Hari yang menandai peristiwa hijrah Nabi Muhammad dari Mekkkah ke Madinah untuk membangun peradaban Islam.

Lomba yang dilaksanakan adalah lomba mewarnai, lomba adzan, lomba khitobah dan lomba majalah dinding kelas. Tujuan pelaksanaan lomba ini yakni untuk menyalurkan bakat dan minat murid dalam bidang seni dan ketrampilan, menjaring dan memperoleh bibit yang akan menjadi wakil atau duta sekolah pada perlombaan di tingkat selanjutnya. Kegiatan yang kedua yakni pengumpulan buku bekas. Buku bekas yang dikumpulkan oleh murid-murid akan digunakan untuk kegiatan rolling book yang akan dilaksanakan pada kegiatan selanjutnya.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)