SD ISLAM ISTIQOMAH - Pada hari Rabu, 9 April 2025, SD Islam Istiqomah menggelar kegiatan Halal Bihalal yang diikuti oleh seluruh guru, tenaga kependidikan, serta siswa dari kelas 1 hingga kelas 6. Acara ini berlangsung di halaman sekolah mulai pukul 07.30 WIB dengan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan.
Kegiatan diawali dengan Mauidhoh Hasanah yang disampaikan oleh Kepala SD Islam Istiqomah. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan pentingnya menjaga silaturahmi, saling memaafkan, dan mempererat ukhuwah Islamiyah sebagai bagian dari implementasi nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari, terutama di lingkungan sekolah.Setelah sesi Mauidhoh Hasanah, seluruh peserta acara melaksanakan salam-salaman sebagai bentuk nyata dari saling memaafkan dan mempererat persaudaraan. Suasana haru dan penuh kekeluargaan begitu terasa saat guru, staf, dan siswa berjabat tangan serta saling mengucapkan selamat Idul Fitri.
Kegiatan Halal Bihalal ini menjadi momen yang sangat berarti dalam memperkuat hubungan antar warga sekolah. Diharapkan, semangat kebersamaan dan nilai-nilai kebaikan yang ditanamkan melalui acara ini dapat terus terjaga dalam kehidupan belajar dan mengajar di SD Islam Istiqomah.